Tahun 2005, saya ditawarkan untuk menjadi dosen, entah kenapa yang tadinya saya tidak berniat, jadi terpanggil untuk mengajar.
Mata kuliah yang pertama saya ajarkan adalah mata kuliah Pengantar Aplikasi Komputer (PAK) untuk program studi S1 Manajemen, yang diajarkan di laboratorium sehingga langsung praktek di komputer.
Bahan yang diajarkan di PAK adalah
1. Manajemen File
2. Penggunaan Microsoft Word
3. Penggunaan Microsoft Power Point
4. Penggunaan Microsoft Excel
Memang kebanyakan mahasiswa sudah mendapatkan pelajaran komputer di SMA/SMU sebelumnya, namun berdasarkan pengalaman, masih saja ada yang kurang menguasai 4 bahan tersebut di atas.
Pada tahun 2007, saya ditawarkan untuk menjadi dosen mata kuliah "E-Business" yang merupakan matakuliah teori namun tetap diajarkan di laboratorium.
Di mata kuliah ini diajarkan mengenai bermacam-macam bisnis dengan menggunakan media elektronik terutama internet. Sangat menarik karena pada saat ini perkembangan internet sangatlah cepat dan ternyata ada beberapa hal yang telah saya jalankan di luar dari pekerjaan saya yang kemudian dapat saya bagi pada saat mengajar sehingga hal ini dapat saya jadikan contoh dalam mengajar.
Thursday, October 02, 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment